Home » , » Olga Syahputra Meninggal Dunia di Singapura karena Penyakit Meningitis (radang selaput otak)

Olga Syahputra Meninggal Dunia di Singapura karena Penyakit Meningitis (radang selaput otak)

olga syahputra
Sahabat SL. Innaalillaahi wainna ilaihi rooji'un. Telah berpulang Olga Syahputera kepada Tuhan YME pada Jum'at, 27 Maret 2015 WIB. Suasana duka memang menyelimuti bagi para fans dan keluarga artis Indonesia yang meninggal dunia di Singapura. Berdasarkan informasi yang berkembang saat ini, bahwa meninggalnya Olaga Syahputera tersebut dikarenakan penyakit yang dideritannya, yakni "meningitis". 

Penyakit meningitis biasa kita dengar ketika pada musim haji di tanah air. Para jamaah haji memang diwajibkan untuk memperoleh vaksinasi penyakit meningitis terlebih dahulu. Sebenarnya apa sih penyakit meningitis ini? Bagaimana ciri-ciri dan penanggulannya?

Berbica penyakit "meningitis" ini blog SL mencoba mencari referensi dari dunia kesehatan. Berikut penjelasannya.

Pengertian "Meningitis"
Berdasarkan terjemalah lepas dari wikipedia.com, penyakit meningitis adalah radang pada membran pelindung yang menyelubungi otak dan sumsum tulang belakang, yang secara kesatuan disebut meningen. Radang dapat disebabkan oleh infeksi oleh virus, bakteri, atau juga mikroorganisme lain, dan walaupun jarang dapat disebabkan oleh obat tertentu. Meningitis dapat menyebabkan kematian karena radang yang terjadi di otak dan sumsum tulang belakang; sehingga kondisi ini diklasifikasikan sebagai kedaruratan medis.

Secara umum, terdapat dua kategori penyakit meningitis, yakni:
1. Meningitis disebapkan bakteri (Neisseria meningitidis atau Streptococcus pneumoniae)
Jenis ini dapat terjadi secara kontak jarak dekat.
2. Meningitis disebapkan virus
Jenis ini bisa terjadi seperti kurang bersihnya lingkungan dan gejalanya seperti halnya penyakit influenca. Jadi dapat tersebar melalui batuk dan bersin. Mungkin untuk jenis ini, orang akan susah mengartikan penyakit flu atau meningitis. Yang jelas, upaya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan mutlak diperlukan. 

Gejala Meningitis pada Anak-anak
Penyakit meningitis pada dasarnya sering terjadi pada anak-anak. Namun tidak menutup kemungkina dapat pula terjadi pada orang dewasa. Berikut gejala dan ciri-cirinya yang terjadi pada anak-anak:
1. Gelisah dan terlihat bingung yang teramat sangat
2. Mengalami demam tinggi dan kaki bersuhu dingin
3. Kurang responsive jika diajak komunikasi
4. Mudah mengantuk
5. Terdapat bintik-bintik merah pada wajah/muka

Sedangkan ciri-ciri pada orang dewasa
1. Demam tinggi
2. Sakit kepala teramat sangat
3. Sering muntah-muntah
4. Bernafat cepat
5. Sensitif terhadap cahaya (fotopobia)
6. Terdapat bintik-bintik merah pada wajah/muka

Penanggulangan Penyakit Meningitis
Seperti pada penjelasan di atas, memang tidak mudah menentukan penyakit meningitis atau hanya sekedar flu biasa. Namun yang pasti, jika terdapat indikasi seperti di atas, alngkah baiknya untuk segera melakukan konsultasi dengan dokter pribadi atau melakukan pemeriksaan di Rumah Sakit. Berikut cara penanggulannya:
1. Sering cuci tangan sebelum makan dan membiasakan hidup higienis.
2. Berusaha untuk tidak melakukan kontak langsung jika terjadi indikasi, atau mungkin hanya sekedar menderita flu biasa. Hal ini bisa dilakukan dengan memakai masker atau sejenisnya.
3. Banyak istirahat
4. Dibiasakan minum cairan yang cukup (kalau bisa 8 gelas air putih per hari)

Demikian sekelumit tentang penyakit meningitis. Yang pasti, ingat pepatah kuno:
"mencegah itu lebih baik daripada mengobati"
Salam Hangat.
(http://sahilluqman.blogspot.com/)

Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Disarankan berkomentar menggunakan Open ID. Komentar SPAM dan SPAMMY (menyertakan link hidup, jualan produk obat; nama blog) otomatis tidak akan muncul. Hindari pertanyaan OOT (Out off topics). Sebelum bertanya, Cari Dulu di Kotak Pencarian! Salam Hangat


From RP 1.999.000 RP 1.599.000 -20%
kembali ke atas